Jangan Pernah Mengeluh

Setiap orang memiliki kekurangan dan kelebihan berbeda - beda, jangan pernah menyalahkan diri sendiri apalagi Allah karena segala sesuatunya sudah direncanakan. Kita tidak usah melihat kelebihan orang lain, tapi lihatlah potensi pada diri sendiri. Mungkin kita tidak bisa melakukan seperti apa yang mereka lakukan, tapi apakah kamu yakin jika mereka dapat melakukan apa yang kita bisa....?

Contoh paling gampang dan paling kontras adalah membandingkan antara tukang cukur dengan presiden, Katanya presiden bisa ngatur negara, bisa membuat suatu keputusan yang jitu dan tentunya dapat penghormatan dari bebagai kalangan dan tukang cukur tentu sulit untuk mendapatkan itu semua, tapi yang menjadi pertanyaannya adalah apakah presiden bisa mencukur rambut orang dengan baik, cocok dengan trend yang sekarang ini ada, apakah presdien bisa mencukur seseorang dengan model dan jenis rambut sasak... Terlebih lagi apakah presiden bisa memegang kepala setiap orang mulai dari kalangan bawah sampai kalangan pejabat ?? 
 
Kalian bisa jawab sendiri pertanyaannya. . .
 
Nah dari cerita di atas, kita semestinya berfikir, tidak seharusnya kita mengeluhkan realita yang ada, yang ada malah cape, cape hati . . . . cape fikiran. Lakukan yang terbaik saja, jangan lihat kekurangan yang kita miliki, tapi gali dan cari potensi yang sekiranya ada di dalam diri kita. Itu lebih baik dan lebih bermakna ketimbang kita memikirkan kekurangan - kekurangan yang kita miliki. Semua orang sudah dititpi kemampuan yang berbeda - beda, tinggal kita sendiri yang memutuskan, mau di pergunakan atau tidak.

0 Response to "Jangan Pernah Mengeluh"

Post a Comment